Diberdayakan oleh Blogger.

Translate

RENUNGAN : KUAT DAN KOKOH BERSAMA TUHAN


RENUNGAN | KUAT DAN KOKOH BERSAMA TUHAN
''Janganlah takut kepada kejutan yang tiba - tiba,  atau kepada kebinasaan orang fasik bila ia datang, karena Tuhanlah yang akan menjadikan sandaranmu dan akan menghindarkan kakimu dari jerat. Amsal 3 : 25 - 26''
Dunia yang dimana kita tinggal ini adalah dunia yang penuh kejutan, banyak hal yang membuat kita kaget bahkan terguncang. sebutlah misalnya soal kekejaman sekelompok orang di suriah dan irak. Demi sebuah kepentingan sendiri manusia sekarang sangat mudah melakukan perbuatan yang merugikan bahkan berdampak sangat luas, kalau diingat rasanya tidak ada tempat aman lagi untuk tinggal di bumi ini.

Kita tidak bisa menghindari apa lagi menghentikan " Kebiasaan orang Fasik " semua itu memang harus terjadi sebelum sampai pada kesudahannya seperti yang dinubuatkan Firman Tuhan, apa yang dapat kita lakukan hari - hari ini hanyalah hidup seturut kehendak Tuhan dan selebihnya serahkan semuanya kepada kadaulatan Tuhan saja. Didalam kedaulatannya Tuhan memerintah dan mengatur segala sesuatu menurut segala kehendak Nya dan salah satu kehendak Nya adalah menghindarkan kita dari jerat orang fasik, oleh sebab itu apapun yang terjadi disekitar kita Allah mau kita untuk tidak terkejut dan tidak menjadikan iman kita lemah, tetapi biarlah iman kita menjadi bertambah kuat dan tetap bersandar hanya kepada Tuhan saja.

Orang yang bersandar kepada Tuhan adalah orang yang menghadapi segala sesuatu bersama Tuhan, tidak mengandalkan kepintaran, kekayaan, pengaruh dan kekuatan sendiri.
Orang yang bersandar kepada tuhan adalah orang yang pesimis, tidak dipenuhi ketakutan dan tidak dibimbangkan oleh apapun yang terjadi dan hidup dalam perlindungan Tuhan. Dapatkah orang yang bersandar kepada Tuhan diguncangkan? Jelas Tidak, seperti pemazmur kita dapat berseru kepada kebinasaaan orang fasik : "Allah adalah gunung batuku dan keselamatanku, kota bentengku, maka aku tidak akan goyah."( Mazmur 62 : 7 ).(IKMAL NATHAN LIM).
Labels: ALKITAB, KHOTBAH, RENUNGAN, YESUS

Thanks for reading RENUNGAN : KUAT DAN KOKOH BERSAMA TUHAN. Please share...!

0 Comment for "RENUNGAN : KUAT DAN KOKOH BERSAMA TUHAN"

Back To Top